Satu Yunit Rumah warga Dusun Renggang Di terpa Angin Puting Beliung.

Bagikan Artikel

Gowa – Iintassulawesinews.com – Akibat Intensitas hujan deras dan Angin Kencang Sejumlah Pohon Serta Atap Rumah Saka satu warga Di Dusun Renggang Desa Tanabangka di terjang Angin Puting beliung.

Kepada Media ini arifin Puang Judda pemilik rumah menjelaskan bahwa sejak semalam sekitar pukul 03:00 dini hari kami bertiga duduk sambil berdoa minta kepada Allah agar rumah kami dapat terhindar dari hempasan angin yang begitu kencang mengingat atap rumah kami rangka atapnya dari bambu.

Tapi takdir berkehendak lain maka nasib mujur yang tak dapat di raih musibahpun tak dapat di helakan, Atap rumah kami terhempas angin hingga tak tersisa beruntung dalam peristiwa ini tidak ada korban.

Kami bertiga, yakni saya bersama saudara serta ibu kami yang suda tua renta masih di selamatkan oleh Tuhan Yang maha kuasa.

Lewat media ini kami memohon kepada pemerintah desa dan kecamatan dapat kiranya di perhatikan dan membantu kami agar kami dapat berteduh kembali di rumah,”tuturnya.

Laporan:Bahtiar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *