Makassar -lintassulawesinews.com – Kasdim 1408/MKS Letkol Inf Kadir Tandiesak, S.Ag,M.M.MI.Pol Pimpin acara Korps Raport Masuk Satuan bertempat di Aula Makodim 1408/MKS, Jalan Lanto Dg Pasewang No. 14 Kecamatan Mamajang, Kota Makassar Jumat (13/1/2023).
Kasdim 1408/MKS mengatakan dalam acara Korp Raport penerimaan personel baru merupakan wujud penghargaan dan penghormatan kepada Prajurit yang akan masuk satuan sebagai upaya penyegaran organisasi pada kepentingan pembinaan personel serta pembinaan satuan di jajaran TNI-AD.
“Acara Korps Raport Masuk Satuan Kodim 1408/MKS sudah sering dilakukan, dikarenakan kebutuhan dalam Organisasi Satuan,” ujarnya.
Adapun sambutan Dandim 1408/Mks yang dibacakan oleh Letkol Inf Kadir Tangdiesak S.Ag M.M M.I pol Kasdim 1408/Mks yang intinya : Kalian ini akan di lepas untuk masuk Koramil sebagai pasukan Teritorial kewilayahan.
Tugas pasukan teritorial membantu tugas Pemerintah Daerah, diantaranya adalah membantu melakukan penanganan bencana alam, pendampingan terhadap masyarakat , serta menciptakan dan menjaga wilayah agar tetap kondusif,”.
Kemampuan pasukan teritorial sangat menentukan keberhasilan BINTER sehingga di dalam melaksanakan tugasnya pasukan kewilayahan selalu berkoordinasi dengan aparat terkait Kelurahan.
Seperti tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda agar tidak terjadi kegagalan-kegagalan dalam melaksanakan tugas. Pasukan teritorial jangan mudah tepancing di wilayah karena penduduknya pasti beda- beda dan pintar-pintar menyusaikan diri dan ada masalah koordinasikan dengan baik kepada Tripilar.
Zain.🇮🇩